EFEKTIVITAS METODE SOCRATIC CIRCLES BERBASIS HOTS DALAM PEMBELAJARAN PPKN UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK (Penelitian Quasi Eksperimen di Kelas XI MIA MAN 2 GARUT).
![[thumbnail of EFEKTIVITAS METODE SOCRATIC CIRCLES BERBASIS HOTS DALAM PEMBELAJARAN PPKN UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK (Penelitian Quasi Eksperimen di Kelas XI MIA MAN 2 GARUT)]](https://repository.institutpendidikan.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI ANNISA NURUL HIKMAH_19612007.docx
Restricted to Repository staff only
Download (8MB)
Item Type: | Thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penelitian ini dilatar belakangi oleh masih rendahnya keterampilan berpikir kritis peserta didik dan juga disebabkan masih rendahnya kreativitas metode pembelajaran yang digunakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas metode Socratic Circles berbasis HOTS dalam pembelajaran PPKn untuk meningkatkan keterampilan berfikir kritis peserta didik kelas XI MIA di MAN 2 Garut. Dengan tujuan khususnya yaitu a) Untuk mengetahui penerapan metode Socratic Circles berbasis HOTS dalam pembelajaran PPKn peserta didik kelas XI MIA 3 di MAN 2 Garut, b) Untuk mengetahui keterampilan berpikir kritis peserta didik sebelum (pretest) dan sesudah (posttest) diberikannya perlakuan (treatment) berupa diterapkannya metode pembelajaran Socratic Circles berbasis HOTS dalam pembelajaran PPKn pada peserta didik kelas XI MIA 3 di MAN 2 Garut, c) Untuk mengetahui penggunaan metode Socratic Circles berbasis HOTS ini efektif dan dapat meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik dikelas XI MIA 3 di MAN 2 Garut pada mata pelajaran PPKn. Alasan dilaksanakannya penelitian ini yaitu untuk mengetahui seberapa efektifnya metode pembelajaran Socratic Circles berbasis HOTS. Metode penelitian yang digunakan peneliti adalah metode Quasi eksperimen dengan desain penelitian menggunakan One Group Pre-Test and Post-Test Design. Penelitian ini mengambil 2 subjek penelitian, yakni kelas eksperimen dan kelas kontrol. Hasil penelitian yang membuktikan bahwa a) Penggunaan metode Socratic Circles berbasis HOTS (X) dalam pembelajaran PPKn berdasarkan penghitungan statistik berada pada taraf 83.75% dengan kategori “Lebih Baik” dan berdasarkan lembar observasi menunjukan persentase 81% dengan kualifikasi “Aktif”. b) Peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik pada mata pelajaran PPKn menunjukan hasil nilai t-test eksperimen yang diperoleh adalah 5.821, sedangkan pada kelas kontrol yang diperoleh sebesar 5.706. Berdasarkan pengujian tersebut maka dapat disimpukan bahwa pada pembelajaran kelas eksperimen yang diberikan perlakuan berupa metode Socratic Circles berbasis HOTS memberikan perubahan dalam peningkatan keterampilan berfikir kritis peserta didik yang lebih baik dari pada pembelajaran kelas kontrol. c) Efektifitas penggunaan metode Socratic Circles berbasis HOTS dalam meningkatkan keterampilan berfikir kritis peserta didik pada mata pelajaran PPKn membuktikan bahwa peningkatan keterampilan berpikir kritis (Y) adalah sebesar (r) = 0.560 atau kofisiennya sebesar 56% dengan interpretasi “Sedang”. Kata kunci : Metode Socratic Circles berbasis HOTS, Meningkatkan keterampilan berpikir kritis, Peserta didik, PPKn. |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial, Bahasa dan Sastra > S1-Pendidikan Pancasilan dan Kewarganegaraan |
Depositing User: | Tata Tata Tata |
Date Deposited: | 04 Jul 2024 08:01 |
Last Modified: | 04 Jul 2024 08:01 |
URI: | https://repository.institutpendidikan.ac.id/id/eprint/348 |